Sunday, February 22, 2009

Lagu Soundtrack debolokurowo

debolokurowo (bowoisme- para bowo mania) sewaktu SMP paling senang bernyanyi dan direkam dalam tape recorder kalau kumpul-kumpul. Pernah suatu saat kami bernyanyi “I want it that way”-nya Backstreet Boys (BSB) yang ngetrend kala itu di kelas kosong sepulang sekolah. 


Benar-benar hebohhh. Ada yang pukul bangku, bergaya pegang sisir seolah mike, nyanyi sambil teriak-teriak, pokoknya lagu jadi kacau hasilnya setelah rekaman diputar ulang. hehehe Ada lagi satu lagu wajib yang menjadi soundtrack debolokurowo, lagu yang membuat badan ingin bergoyang sambil mengepalkan tangan hanya ibu jari saja yang bergoyang. Kami kurang tahu pasti judul lagunya, tapi reff nya seperti ini:
“Lebih baik kau bunuh aku dengan pedangmu, asal jangan kau bunuh aku dengan cintamu... Lebih baik aku mati ditanganmu dari pada aku mati bunuh diri...” Kalu nggak salah yang nyanyi Maggy.Z, lagu ini juga pernah dinyanyikan Fery AFI di film Fantasia.

 
*Ada yang tahu judul lagu dangdut ini? Tolong segera kabari saya, thank you...^__^