Saturday, January 31, 2009

...Pesan untuk WANITA CANTIK...


Wanita Cantik melukis kekuatan lewat masalahnya...
Tersenyum saat tertekan,
tertawa disaat hati sedang menangis,
tawakal disaat terhina,
memesona karena mengampuni....
Wanita Cantik, mengasihi tanpa pamrih dan bertambah kuat
dalam doa dan pengharapan...
Pesan ini dikirim khusus untuk Wanita Cantik kepunyaan Allah SWT..
Amin!!



Pesan ini saya dapat pada bulan puasa tahun lalu, pada saat begitu besar cobaan yang saya dapat
di bulan suci Ramadhan.
Begitu berat rasanya mendapat cobaan di bulan puasa, ditambah dengan cuaca yang tidak mendukung, luar biasa panas, dan kering.
Pesan singkat dari
Zee(Kipli) sahabat saya di Malang ini, rasanya bagai setetes air di tengah padang gersang, begitu sejuk merasuki hati, memompa semangat saya yang mulai menguap karena hawa panas...


Thank's Zee....

2 comments:

nAndaLiciOuz said...

wanita cantik???

aku salah satunya hehehe

Aku juga merasa semangat kembali setelah membaca ini woo..

keep it up give spirit to all

Itja Soerjo said...

Semua wanita itu CANTIK dan semua adalah kepunyaan Allah...